-->

Cara Mudah Membuat Lipbalm Dengan Bahan Alami

Lipbalm merupakan salah satu perlengkapan yang memiliki peranan penting bagi kosmetik wanita. Dengan menggunakan Lipbalm maka bibir wanita lebih dapat terlindungi dari masalah kekeringan dan atau pecah-pecah. Karena itu pula istilah Lipbalm sering ada yang mengartikan sebagai pelembab bibir. Sebab pada dasarnya pada lipbalm terkandung bahan-bahan yang memang memiliki sifat melembabkan kulit ( bibir terutama ).

Namun disini tentu saja tidak akan dibahas tentang apa itu lipbalm. Dan bagaimana pula cara yang baik dan benar dalam menggunakan lipbalm.
Yang dibahas disini adalah bagaimana tentang cara membuat lipbalm.
Lebih spesifik lagi, tentang bagaimana cara membuat lipbalm yang alami.

Bagaimana cara membuat lipbalm sendiri ?
Cara paling mudah untuk membuat lipbalm sendiri dengan bahan alami, salah satunya dapat dilakukan dengan bahan dan langkah sebagai berikut .

● Bahan-bahan dan komposisi untuk membuat lipbalm dengan bahan alami :

- Cera Alba atau Beeswax = 15 gram
- Olive Oil atau minyak Zaitun = 30 ml
- Coconut Oil atau minyak kelapa ( bukan minyak goreng )= 20 ml
- Lanolin = 10 gram
- Food flavour = 5 ml

● Cara membuat lip balm sendiri dengan bahan alami

- Siapkan sebuah wadah, masukkan semua bahan di atas, terkecuali food flavor ke dalamnya
- Panaskan di atas api sampai semua bahan – terutama yang berbentuk padat – meleleh
- Aduk sampai rata
- Setelah bahan meleleh dan tercampur sempurna, matikan api dan dinginkan
- Terakhir, dalam keadaan hangat atau suam-suam kuku,masukkan food flavour.
- Proses pembuatan lipbalm dengan bahan alami telah selesai.

Keterangan :
- Semua bahan yang berbentuk minyak ( terutama minyak zaitun ) dan wax memiliki khasiat yang bagus dalam melembabkan kulit. Wax yang digunakan disini adalah merupakan Beeswax yang merupakan salah satu wax dengan kualitas terbaik dan alami
- Keberadaan Lanolin dalam formulasi akan menjadikan lipbalm terasa lebih lembut di kulit bibir
- Sedangkan food flavour akan menjadikan lipbalm terasa lebih “enak pada bibir.

Lihat juga :

You may like these posts

  1. CV Bahagia Sukses Makmur adalah Perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa dan sewa Tenda Roder / Hanggar serta tenda lainnya. Kami memproduksi tenda dengan ukuran standard ataupun custom untuk kebutuhan gudang, marketing, event, wedding (pernikahan), party, DLL.

    Tim dengan skill yang profesional sehingga hasil kerja lebih efektif dan efesien.

    Tenda Kerucut / Sarnafil

    Tenda sarnafil adalah jenis tenda promosi, event ataupun bazar, dengan bentuk atap kerucut sisi dinding PVC 410 gsm dan 550 gsm Blackout yang dapat ditutup dan dibuka. Bisa juga menggunakan atap transparan.

    Tenda jenis ini dapat digunakan untuk :
    - Berbagai kegiatan promosi / event.
    - Bazar, Seminar dan Pameran.
    - wedding (pernikahan)
    Desain tenda sarnafil dapat disesuaikan dengan keinginan anda dan tersedia berbagai ukuran yaitu 3m x 3m, 4m x 4m, 5m x 5m dengan tinggi tiang kaki 2m s/d 2,5 m. Tenda ini juga bisa ditambahkan ornamen - ornamen seperti dinding ataupun pintu yang terbuat dari mika.

    Tenda Kerucut menggunakan ra…